Gambar wanita sedang beryoga. |
Banyak orang yang masih membandingkan mana yang lebih baik antara yoga dan fites bagi kesehatan dan kebugaran tubuh kita. Sebenarnya sangat tidak adil jika kita membandingkan hal itu satu sama lain karena dari masing-masing bentuk latihan ini memiliki manfaat masing-masing.
Jika Anda merupakan orang yang benar-benar sibuk dan tidak memiliki waktu untuk pergi ke gym atau rumah Anda berada jauh dari tempat gym maka Anda dapat melakukan yoga dan menikmati banyak manfaat tanpa menyesali karena tinggal jauh dari gym.
Fitnes memang seringkali di utamakan untuk mereka yang ingin membentuk tubuh, jadi kebanyakan hanya berfokus pada beberapa bagian tubuh saja tergantung dari bagian yang ingin di bentuk. Sedangkan yoga melibatkan hampir semua area tubuh. Fitnes hanya bisa di lakukan di tempat gym atau harus menggunakan alat, sedangkan yoga dapat di lakukan di manapun dan kapanpun. Tetapi kembali lagi keduanya sama-sama memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan dan kebugaran tubuh.
Jadi pada dasarnya tidak baik jika kita selalu membandingkan kedua bentuk olahraga ini karena semuanya kembali kepada Anda, tergantung pada apa yang Anda inginkan. Membentuk tubuh atau merelaksasi tubuh, itu saja. Jadi, mana yang lebih baik yoga atau gym semua kembali kepada masing-masing pribadi seseorang.
Berikut saya coba memberikan beberapa manfaat dari melakukan yoga setiap hari.
1. Mengurangi Tingkat Stres
Dengan melakukan yoga Anda bisa hidup jauh dari stres dengan bantun meditasi. Dan Anda dapat bertahap untuk belajar merasakan damai pada hidup Anda.
2. Berat Badan Turun
Dengan melakukan yoga setiap hari akan membatu Anda tetap mendapatkan tubuh yang langsing.
3. Keuntungan Ekstra
Sebagian besar atihan fitnes umunya hanya berfokus epada bagian tubuh saja, sedangkan yoga berfokus pada tubuh, pikiran dan juga jiwa.
4. Menjangkau Selurh Area Tubuh
Yoga dapat meningkatkan sistem peredaran darah Anda, sistem pencernaan dan seluruh area tubuh Anda. Hal ini baik untuk sistem kardiovaskular Anda.
5. Meningkatan Konsentrasi
Ya, seperti yang banyak kita tahu bahwa salah satu manfaat yoga yang paling umum adalah dapat meningkatkan tingkat konsentrasi kita. Hal ini dapat membantu Anda menjadi lebih produktif di tempat kerja Anda.
6. Menghilangkan Nyeri Pada Tubuh
Kesibukan Anda di kantor yang mengharuskan Anda bekerja untuk waktu yang lama di depan layar komputer maupun gadget kadang sering menimbulkan rasa nyeri pada tubuh. Nah, dengan melakukan yoga setiap hari dapat membantu Anda menyingkirkan rasa nyeri pada tubuh Anda. Metode peregangan pada yoga membantu membuat tubuh Anda menjadi flexibel dan rileks.
No comments:
Post a Comment